Selasa, 20 April 2010

Bulan Mei Summer Movies 2010

Summer Movies 2010

Akhirnya, sampai juga kita di pertengahan tahun 2010. Seperti biasa, pertengahan tahun berarti adalah saatnya kita untuk menonton film – film seru yang tiada henti setiap minggunya di bioskop – bioskop kesayangan kita.

Yap. Pada bulan Mei sampai dengan Agustus, Amerika merayakan Musim Panas. Di musim ini, masyarakat Amerika mengalami libur panjang, mulai dari Mei sampai dengan Agustus. Para produsen film Amerika yang jeli melihat peluang ini biasanya melempar film – film andalan mereka di musim libur panjang yang terkenal dengan hawa panasnya ini. Dan terbukti, film – film andalan mereka pun bisa sukses luar biasa jika diedarkan di musim ini.

Tapi tentunya, bukan tanpa saingan yang berat agar bisa sukses di Musim Panas ini. Tak jarang, film yang tadinya diramalkan akan mendapat kesuksesan di Musim Panas, ternyata gagal akibat kalah saingan dengan film lain yang beredar pada tanggal yang sama. Oleh sebab itu, dibutuhkan perencanaan tanggal yang matang untuk merilis film di Musim Panas. Tak jarang, para produser film Hollywood malah sudah membooking tanggal edar film mereka di Musim Panas sejak 1, 2 ataupun bisa juga 3 tahun sebelum filmnya beredar. Hal ini dilakukan untuk mengamankan film mereka dari persaingan film – film lain.

Itulah sekilas tentang Summer Movies. Setelah tahun lalu publik sangat menanti – nanti kehadiran film Transformers 2 : Revenge of the Fallen ( walaupun kualitas filmnya akhirnya ternyata hancur amburadul. He3. XD ); maka tahun ini, film yang menjadi jagoan adalah Iron Man 2. Yap, film yang diangkat dari tokoh Marvel ini benar – benar sangat dinanti kehadirannya. Tak tanggung – tanggung, film ini hadir sebagai pembuka parade Summer Movies tahun ini, dan sekedar info, bagi kita yang berada di Asia, film ini akan main serentak di banyak negara Asia, 1 MINGGU SEBELUM FILMNYA RILIS DI AS. Yes!!!! Manfaatkan kesempatan ini agar anda bisa menonton film ini terlebih dahulu dan bisa nyombong kepada teman – teman anda di Amerika. He3. XD. Parade Summer Movie tahun ini ditutup dengan film horror monster berjudul Piranha 3D yang akan mengoyak dan mencabik – cabik rasa ketakutan anda pada 27 Agustus 2010 dan dalam 3 format, yaitu 2D, 3D, dan Real D. Wekkkssss........

Bahasan saya tentang summer Movies ini akan saya bagi dalam 4 bagian, dimana masing – masing bagian berisi tentang film – film yang ada selama 1 bulan selama Musim Panas ( berarti, ada 4 bagian yang berisi 4 bulan, yaitu masing – masing bulan Mei, Juni, Juli, dan Agustus ) dan juga data dan pembahasan singkat tentang film – film yang menjadi highlight selama 1 bulan tersebut serta film – film yang menjadi kompetitor bagi film yang menjadi highlight di bulan tersebut. Untuk kompetitor, saya akan membahas secara lebih singkat dibanding film yang menjadi highlight. Semoga pembahasan saya tentang Summer Movies ini bisa berguna bagi anda dan bisa menjadi panduan nonton bagi anda selama 4 bulan ke depan. Akhir kata, selamat menikmati artikel ini dan selamat menonton. J



Bulan Mei 2010

Tanggal 7 Mei 2010


Iron Man 2

Pemain :

Sutradara : Jon Favreau

Tanggal Edar di Indonesia : 30 April 2010

Sinopsis :

Iron Man 2 masih melanjutkan cerita dari Iron Man yang pertama. Dalam serinya yang kedua ini, diceritakan dunia akhirnya mengetahui bahwa pengusaha senjata yang terkenal kaya dan tampan serta playboy bernama Tony Spark adalah superhero Iron Man ( sesuai dengan ending Iron Man 1 dimana dia membeberkan bahwa dirinya adalah Iron Man kepada pers ), Tugas Tony pun bertambah; mulai dari mengurus perusahaannya, membina hubungan cintanya dengan sang sekretaris setianya, Pepper Potts, sampai dengan urusan menjaga keamanan dunia. Seiring dengan bertambahnya tugas, maka semakin banyak pulalah tanggung jawab serta tekanan dalam diri Tony. Militer Amerika serta pers memaksa agar Tony menyerahkan rancangan baju dan teknologi yang terdapat pada Iron Man. Tony pun menolak dengan tujan supaya teknologi maha dahsyat tersebut tidak jatuh ke tangan orang jahat. Di tengah tekanan – tekanan tersebut, muncullah seorang ilmuwan rusia bernama Ivan Vanko yang sangat membenci Iron Man dan ingin menghancurkan Iron Man. Tak hanya itu, saingan bisnis Tony bernama Justin Hammer pun mulai mengumandangkan perang terbuka kepada Tony dalam hal dunia bisnis dan diam – diam bekerja sama dengan Ivan Vanko untuk menjalankan suatu rencana jahat bersama. Tak hanya itu, kehadiran spy woman bernama Black Widow yang misterius pun semakin membuat pusing Tony. Untunglah Tony masih memiliki sahabat – sahabat setia yang masih mau membantu menolongnya, seperti nona Potts, sang bodyguard bernama Happy Hogan, Nick Fury yang merupakan kepala badan intelejen AS bernama SHIELD, serta tentunya, Lt. Colonel James "Rhodey" Rhodes yang nantinya akan menggunakan baju tempur baru bernama War Machine. Mereka siap menopang Iron Man dalam menghadapi segala musuh yang menghadang.


Plus :

Inilah dia film yang diklaim sebagai film paling dinanti di tahun 2010 ini. Kesuksesan, baik dari segi cerita maupun Box Office dari film Iron Man pertama sudah menjadi bukti, bahwa penonton dan kritikus menyukai film Iron Man pertama. Oleh sebab itu, sejak diumumkan bahwa Iron Man 2 segera produksi, maka orang – orang sangat menantikan sekuel seru yang satu ini. Didukung oleh para pemain dari seri pertamanya, plus dengan amunisi tambahan aktor watak Mickey Rourke yang laris lagi sejak bermain apik di fim The Wrestling dan juga bintang – bintang seperti Sam Rockwell dan Scarlett Johanson sebagai mata – mata wanita seksi Black Widow plus jadwal edar filmnya yang tanpa pesaing, membuat film ini semakin terasa aura kesuksesannya.

Minus :

Film Iron Man 1 secara mengejutkan berhasil menjadi film berbobot dari segi cerita dan penggarapan filmnya. Ada kekhawatiran ceita di film keduanya akan melempem seperti halnya Transformers. Ide awal untuk menggunakan tema cerita Tony Stark yang terjebak kecanduan alkohol terasa lebih baik dibanding cerita yang ada sekarang. Kasus pemecatan sepihak aktor Terence Howard yang berperan sebagai James Rhodes juga sedikit mencoreng citra film ini. Semoga Don Cheadle yang nenggantikan Terrence bisa bermain lepas sebagai Rhodes. Dan, pemilihan aktris seksi Scarlett Johanson pun disangsikan oleh banyak orang.


Trailer :

Saingan : TIDAK ADA, Kecuali untuk pasar Asia, film ini rencananya akan beredar tanggal 29 dan 30 April 2010, yang artinya akan menghadapi persaingan dengan film kocak Furry Vengeance yang diperakan oleh aktor Brendan Fraser dan juga film A Nightmare on Elm Street di beberapa negara Asia yang memutar film tersebut di tanggal yang sama.



14 Mei 2010


Robin Hood

Pemain :

Sutradara : Ridley Scott

Tanggal Edar di Indonesia : 12 atau 14 Mei 2010

Sinopsis :

Berkisah tentang perjuangan Sir Robin Longstride, Earl of Huntington atau yang biasa kenal dengan nama Robin Hood, seorang pejuang The Thried Crusade yang merupakan seorang jago panah dan ahli strategi, untuk menghentikan penindasan yang dilakukan oleh penguasa bernama Sherrif of Nohingham yang lalim dan gila harta serta gemar menindas rakyatnya. Robin tidak sendirian berjuang, karena dia akan dibantu oleh Lady Marian yang juga memberontak melawan sang shreiff yang keji. Bersama Robin, Marian membentuk pasukan pemberontak untuk menghentikan penindasan sheriff keji tersebut dengan cara yang sudah terkenal dalam sejarah, yaitu merampok orang – orang kaya dan membagikan harta rampokan tersebut ke rakyat – rakyat kecil.


Plus :

Siapa yang tidak melongo matanya ketika melihat film ini didukung oleh barisan cast dan sutradara yang semuanya merupakan peraih Oscar? Russell Crow yang meraih Oscar dalam film Gladiator; Cate Blanchett yang meraih Oscar dalam film The Aviator; serta Ridley Scott yang menyabet Oscar lewat film bermutu, Gladiator. Duet Scott – Crowe pun sudah terbukti kesaktiannya lewat kesuksesan ganda ( secara Box Office dan Oscar ) film Gladiator. Paduan ketiga bintang Oscar ini cukup ampuh menarik orang agar mau menonton film ini. Apalagi, Ridley Scott juga dikenal sebagai sutradara yang mampu membuat film full action dan menghibur tapi tidak meninggalkan bobot cerita dalam setiap karyanya, seperti yang diperlihatkannya dalam film Black Hawk Down dan Gladiator. Cerita Robin Hood yang memang sudah melegenda dan dikenal oleh banyak orang pun juga menjadi nilai tambah tersendiri bagi film ini.


Minus :

Ingat, Ridley Scott adalah seorang sutradara yang gagal dalam membesut film Kingdom of heaven dan juga Body of Lies, sekalipun kedua film tersebut didukung oleh bintang – bintang ternama seperti Orlando Bloom maupun Russell Crowe dan Leonardo DiCaprio sekalipun. Kedua film tersebut sebenarnya memiliki kualitas yang lumayan, tapi tetap saja, hasilnya kurang disukai oleh para penonton. Rusell Crow dan Cate Blanchett pun juga dianggap terlalu tua sebagai tokoh Robin dan juga Marian.


Trailer :

Saingan :


  1. Just Wright

Rilis : 14 Mei 2010

Pemain :

Sutradara : Sanaa Hamri

Rilis di Indonesia : -

Sinopsis : Berkisah tentang seorang Terapis fisik yang jatuh cinta dengan salah seorang kliennya yang merupakan seorang Bintang Baket NBA ternama.

Trailer :



  1. Letters to Juliet

Rilis : 14 Mei 2010

Pemain :

Sutradara : Gary Winick

Rilis di Indonesia : -

Sinopsis : Berkisah tentang perjalanan seorang gadis cantik bernama Sophie ke kota Verona yang merupakan kota tempat setting cerita romantis sepanjang masa, Romeo and Juliet. Ketika sedang berjalan – jalan disana, Sophie menemukan ribuan surat kepada Juliet yang tidak terjawab. Akhirnya, Sophie menginspirasikan sang pembuat surat tersebut bernama Claire untuk mencari sang kekasih yang sudah hilang sejak lama. Petualangan cinta ini akan menjadikan kisah romansa mereka menjadi sebuah kisah romansa yang unik dan beda.

Trailer :



21 Mei 2010


Shrek Forever After

Pemain :

Sutradara : Mike Mitchell

Tanggal Rilis di Indonesia : 21 Mei 2010

Sinopsis :

Shrek sekarang hidup bahagia dikelilingi oleh teman – temannya. Bahkan, Shrek yang merupakan sesosok Ogre atau monster mengerikan yang biasanya menakut – nakuti manusia, sekarang berubah menjadi sosok monster rumahan yang ramah dan sayang keluarga. Shrek tetap menginginkan 1 hari dimana dia bisa menjadi monster Ogre yang sesungguhnya. Sampai suatu ketika, dia bertemu dengan seorang penyihir bernama Rumpelstiltskin yang menjanjikan akan membawa Shrek ke alam mimpi yang memang diinginkan oleh Shrek; dan benar saja, Shrek tiba di sebuah alternate timeline wold, dimana negeri Far Far Away benar – benar dalam keadaan hancur berantakan dan monster Ogre diburu oleh banyak pihak. Semua teman – teman Shrek, seperti Donkey, Puss in Boots bahkan Viona sekalipun tidak mengenal Shrek. Donkey benar – benar tidak mengenal dan takut akan Shrek, Puss in Boots menjadi malas dan super gendut, bahkan Viona pun menjadi ketua Ogre pemburu yang melawan siapa saja yang berani mengganggu Ogre. Shrek pun ingin kembali ke masa tenangnya, tapi sayangnya, Rumpelstiltskin menipu Shrek dan menginginkan Shrek agar menghilang dari dunia ini dan menjadi penguasa Far – Far Away. Satu – satunya cara agar Shrek bisa kembali ke alamnya adalah dengan cara Shrek harus mencium Viona ( harus mendapatkan True Love’s Kiss dari Viona ) dan jika True Love’s Kiss ini tidak didapat sebelum deadline waktu yang telah ditentukan, maka Shrek akan menghilang dari dunia selamanya. Rumpelstiltskin pun juga sudah menyiapkan banyak penyihir jahat untuk menyingkirkan Shrek dan kawan – kawannya.


Plus :

Semua bintang, baik itu bintang utama maupun bintang pendukung trilogy seri Shrek sebelumnya, kembali hadir untuk meramaikan film Shrek yang ke empat sekaligus ( rumornya ) menjadi seri Shrek yang terakhir. Didukung oleh teknologi 3D dan Real D yang memang sudah sangat dikuasai oleh DreamWorks Animation ( masih ingat kan kualitas 3D jempolan dari film animasi buatan DreamWorks Animation sebelumnya, yaitu How to train Your Dragon? ) dalam sektor film kartun, menjadi jaminan kesuksesan film ini. Rumor film ini akan menjadi seri terakhir dari Shrek pun juga menjadi senjata ampuh untuk menarik perhatian penonton agar mau menonton seri Shrek yang ke 4 ini.


Minus

Kualitas cerita maupun joke super bobrok dan hancur lebur dari Shrek 3 pun menjadi sebuah mimpi buruk serta trauma berkepanjangan bagi sebagian orang yang menyaksikan trilogy seri Shrek, sehingga bisa membuat mereka menjadi trauma dan malas untuk menonton seri Shrek yang ke 4 ini. Semoga saja kualitas cerita dan juga joke – joke dalam film ini tidak menjadi basi dan juga hambar seperti dalam Shrek 3.


Trailer :


Saingan :

MacGruber

Rilis : 21 Mei 2010


Pemain :

Sutradara : Jorma Taccone

Rilis di Indonesia : -

Sinopsis :

Film ini diangkat dari sebuah acara sketsa komedi televisi di Amerika berjudul sama dan jelas – jelas merupakan plesetan dari MacGyver. 10 sejak tunangannya tewas terbunuh, seorang agent special bernama MacGruber bersumpah untuk memberantas kejahatan dengan menggunakan tangan kosong. Suatu ketika, MacGruber diberi tugas untuk menangkap serta menumpas seorang gembong kriminal bernama Dieter von Cunth yang telah mencuri hulu ledak nuklir dan bisa mengakibatkan perang nuklir dimana – mana. MacGruber pun membentuk pasukan khusus untuk membantu menjalakan tugasnya, dengan Lt. Dixon Piper (Ryan Phillippe) dan Vicki St. Elmo (Kristen Wiig) sebagai tangan kanan MacGruber untuk menumpas Cunth.

Trailer


28 Mei 2010


Prince of Persia : The Sands of Time

Pemain :

Sutradara : Mike Newell

Tanggal Rilis di Indonesia : 28 Mei 2010

Sinopsis :

Berkisah tentang seorang petualang jalanan bernama Dastan. Dia adalah seorang petualang yang ahli dalam bertarung, lincah, ahli strategi pertempuran, serta nekad dan juga berani ambil resiko yang sering membahayakan nyawanya. Dia diadopsi oleh seorang pangeran Persia sebagai ahli warisnya, dengan tujuan agar kedua anak sang pangeran Persia tidak berebut tahta sang pangeran. Dalam satu petualangan, Dastan harus bekerja sama dengan Putri Tamina untuk mendapatkan sebuah benda pusaka bernama Sands of Time yang bisa memanipulasi waktu. Lebih parahnya, Sands of Time juga memiliki sisi negatif, yaitu bisa menciptakan kehancuran bumi serta mengubah manusia menjad iblis di muka bumi ini. Tak cuma Dastan yang berusaha untuk mendapatkan Sands of Time tersebut, tapi juga banyak orang – orang jahat yang menginginkannya, terutama seorang penjahat benama Nizam sehingga petualangan Dastan dan Tamina pun menjadi seru, tegang, penuh aksi, dan juga penuh bahaya.


Plus :

Film ini diangkat dari game petualangan seru berjudul sama yang tentunya sudah mempunyai fan base tersendiri, sehingga film ini pastinya cukup ditunggu oleh para fans nya. Film ini didukung oleh produser spesialis film – film action petualangan seru, Jerry Bruckheimer, sehingga dipastikan, filmnya akan full dengan spesial efek mantap dan adegan – adegan action seru serta menghibur, terutama bagi anda yang sedang stres dengan pekerjaan dan sedang membutuhkan film ringan menghibur. Didukung pula dengan bintang – bintang tenar seperti Jake Gylenhall serta starlet baru asal Inggris, Gema Arterton sampai aktor watak spesialis peran anatgonis yaitu Sir Ben Kingsley plus dukungan promosi yang gila – gilaan, film ini pastinya akan membawa ketegangan tersendiri bagi anda para pecinta seri Prince of Persia, fans film – film keluaran Jerry Bruckheimer, dan juga fans film – film action petualangan seru serta calon blockbuster movie untuk Summer Movies tahun ini.


Minus :

Jerry Bruckheimer adalah produser film – film action yang biasanya menghasilkan film yang menghibur dan juga eye – catching. Sayangnya, rata – rata filmnya tidak memiliki bobot cerita yang baik dan juga mendalam. Semoga saja hasil filmnya tidak sehancur Transformers 2 : Revenge of the Fallen atau film action baru – baru ini yang memiliki trailer sangat keren tapi hasil filmnya sangat bobrok, yaitu Clash of the Titans!


Trailer :


Saingan :


Sex and The City 2.

Rilis : 27 Mei 2010

Pemain :

· Sarah jessica Parker as Carrie

· Kim Cattrall as Samantha,

· Cynthia Nixon as Miranda

· Kristin Davis as Charlotte

Sutradara : Michael Patrick King

Rilis di Indonesia : 27 Mei 2010

Sinopsis :

Jangan remehkan kekuatan film ini. Film Sex and the City yang pertama berhasil meraih pendapatan sebesar 409 juta US$ untuk peredarannya secara internasional; dan hebohnya lagi, tiket pertunjukkan film Sex and the City 2 pun sudah bisa dibeli secara pre sales di beberapa situs internet pembelian tiket terkemuka sejak 6 minggu sebelum filmnya dirilis dan mendapat antusiasme yang sangat bagus dari para fansnya. Filmnya masih mengisahkan 4 sahabat wanita dengan masing – masing kesulitan yang mereka alami. Mulai dengan isu seputar belanja barang mewah, kehidupan sex mereka, sampai persahabatan mereka. Dalam seri yang kedua ini, muncul permasalahan – permasalahan baru, seperti Carrie yang kembali digoda oleh Aidan, kehidupan pernikahan Charlotte dan Miranda, rencana pernikahan Samantha, dan lain sebagainya. Kabarnya, di film kedua ini, akan dibeberkan flashback kisah persahabatan ke 4 sekawan wanita karier sukses di New York ini. Hadir sebagai bintang tamu adalah mantan bintang cilik jebolan Disney Channel, yaitu Miley Cyrus.

Trailer :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar